.

Pages

SELAMAT DATANG DI WEBSITE DISHUBKOMINFO KAB. KOTABARU KALIMANTAN SELATAN >>> MELALUI BIDANG PERHUBUNGAN DARAT, BIDANG PERHUBUNGAN LAUT DAN UDARA, BIDANG POSTEL DAN BIDANG KOMINFO >>> KAMI SIAP MEMBERIKAN PELAYANAN DAN INFORMASI KEPADA MASYARAKAT LUAS >>> MARI KITA CIPTAKAN PEMBANGUNAN DI KOTABARU DENGAN BERGANDENG TANGAN DAN BAHU MEMBAHU BERSAMA SAMA ANTARA PEMERINTAH DENGAN MASYARAKAT UNTUK KEMAJUAN KOTA KITA >>

BERITA PILIHAN

Tim WTN Kunjungi Terminal dan UPT PKB Kotabaru

Setelah menjajakkan kaki di Kabupaten Kotabaru, Tim Wahana Tata Nugraha ( WTN ) dari Kementiran Perhubungan langsung mengadakan kunjungan ke Terminal Induk ....

Bupati Kotabaru Dukung Pelajar Pelopor

Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar mendukung penuh dan merasa sangat bangga dengan adanya pelajar pelopor keselamatan di Kabupaten Kotabaru .....

M-Pustika Berikan Informasi Hingga Pelosok Desa

Mobil Pusat Teknologi Informasi Komunitas (M-PUSTIKA) kini memberikan pelayanan informasi dengan memutarkan film seputar sejarah dan pembangunan Kabupaten Kotabaru kepada masyarakat hingga pelosok kecamatan. .....

Bupati Tandatangani Serah Terima P2D

Bupati Kotabaru Sayed Jafar menandatangani berita acara serah terima Personel, Prasarana dan Dokumen (P2D) .....

Bidang Perhubungan Darat Tertibkan Parkiran

Bidang Perhubungan darat kembali melakukan Kegiatan tertib parkir bagi roda 2 dan 4 di beberapa titik yang sudah ditentukan, seperti Jalan Surya Gandamana, Pangeran Indra Kesuma Jaya. .....

Bupati Lantik Pejabat Eselon III dan IV

Sebanyak 173 Pejabat Struktural diantaranya 66 orang Eselon III dan 107 orang Eselon IV di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Kotabaru secara resmi dilantik oleh Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar .....

Juara Pelajar Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas Tingkat Pelajar 2016

Pembagian hadiah Pelopor Pelajar Keselamatan Berlalu Lintas Tingkat Provinsi oleh Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalsel Selasa, (4/10). .....

Kadishubkominfo Ikut Ramaikan Karnaval HUT RI ke-71

Kadishubkominfo, Sugiannoor Kiri dan Sekretaris Dishubkominfo, Syarifuddin Kanan ikut berpartisipasi dalam acara Karnaval HUT RI ke-71 tahun 2016, .....

Sugian noor Sambut Kedatangan Tim WTN Kemenhub RI

Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi Kotabaru Sugian noor,SH.M.Si dan Salah Satu Tim Wahana Tata Nugraha (WTN) Kementrian Perhubungan Republik Indonesia .....

Jumat, 18 Maret 2016

Bupati Kotabaru Bangun `Tol Laut` Pulaulaut-Pulau Sebuku

DISHUBKOMINFO - Bupati Kotabaru, Kalimantan Selatan, H Sayed Jafar yang baru satu bulan menjabat `orang nomor satu` di Kotabaru, membangun `tol laut` dengan membuka pelayaran kapal fery Pulaulaut dengan Pulau Sebuku.

"KMF Stagen yang membuka pelayaran Pulaulaut-Pulau Sebuku merupakan bentuk dukungan Pemkab Kotabaru dan pihak swasta terhadap program `Tol Laut` yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo," kata Bupati di Kotabaru, Kamis.

Bupati berharap, dengan terbukanya pelayaran Pulaulaut-Pulau Sebuku, arus transportasi penumpang, dan distribusi barang sembilan bahan pokok serta barang yang lainnya semakin lancar.

"Dengan demikian tidak ada lagi selisih harga `disparitas` tidak lagi mencolok. Sehingga harga barang kebutuhan sehari-hari di Pulau Sebuku lebih murah dari sebelumnya, hal itu bisa meningkatkan daya beli masyarakat," tuturnya.

Direktur PT Pelayaran Benua Raya Khatulistiwa, H Sayed Andi Makmur Al Idrus, mengungkapkan, dengan beroperasinya KMF Stagen, yang melayani pelayaran dari Pulaulaut-Pulau Sebuku dan sebaliknya itu bisa mendorong percepatan pemerataan pembangunan di Kotabaru.

"Selama ini, masyarakat di Pulau Sebuku sudah sangat memimpikan adanya kapal fery yang bisa melayani pelayaran Pulaulaut-Pulau Sebuku. Dan Alhamdulillah, bertepatan dengan hari ulang tahun Bupati Kotabaru H Sayed Jafar Al Idrus yang ke-54 (17 Maret) pelayaran Pulaulaut-Pulau Sebuku dimulai," terang dia.

Dengan beroperasinya kapal fery penyeberangan Pulaulaut-Pulau Sebuku, juga diharapkan mampu mendorong laju pertumbuhan ekonomi di dua pulau.

Sementara itu, KMF Stagen yang dibuat pada 2005 memiliki kapasitas penumpang sekitar 300 orang, dengan penumpang kendaraan roda empat sekitar 24 unit dan ratusan kendaraan roda dua.

Dengan jarak antara Pulaulaut dengan Pulau Sebuku sekitar 8 mil itu, KMF Stagen yang memiliki kapasitas kecepatan sekitar 4 knot-8 knot memerlukan waktu tempuh sekitar dua jam pelayaran.

Untuk bongkar muat penumpang dan kendaraan, KMF Stagen akan menggunakan dermaga sandar Teluk Gosong, Pulaulaut, sementara di Pulau Sebuku menggunakan dermaga di areal perusahaan pertambangan bijih besi PT Sebuku Iron Lateritik Ores (SILO).

Manajer Operasional PT Sebuku Iron Lateritik Ores Sebuku, Henry Yulianto, mengungkapkan, untuk sementara ini kondisi dermaga di Sebuku masih biasa-biasa saja.

"Sebenarnya kita ingin membangun lebih baik dari kondisi saat ini, tetapi waktunya sudah mendesak sehingga masih biasa-biasa saja," ujar Henry saat berada di atas KMF Stagen.

Artikel Terkait

0 komentar:

Posting Komentar

PIMPINAN DISHUBKOMINFO KABUPATEN KOTABARU BESERTA STAF MENGUCAPKAN SELAMAT HUT RI KE 71 TAHUN 2016 >> INDONESIA KERJA NYATA >> SELAMAT HARI KESAKTIAN PANCASILA >> SELAMAT TAHUN BARU ISLAM 1 MUHARRAM 1438 HIJRIYAH >> SELAMAT BUAT PEJABAT ESELON III DAN IV DI LINGKUP PEMKAB KOTABARU DAN KECAMATAN YANG SUDAH DILANTIK HARAPN BISA BEKERJA DENGAN BAIK UNTUK MASYARAKAT DAN DAPAT MENINGKATKAN PEMBANGUNAN DI KOTABARU >>

PERHUBUNGAN DARAT

PERHUBUNGAN LAUT DAN UDARA

PHOTO KEGIATAN

KOMUNIKASI DAN INFORMASI

GALERI VIDEO

WISATA KOTAKU