Mengusung tema, jalan sehat bersama tukang ledeng dan pelanggannya acara ini menempuh rute start Siring Laut, menuju jalan Agussalim, Diponegoro, Pangeran Hidayat, Surya Gandamana, Pangeran Kesuma Negara dan kembali finish di Lapangan Siring Laut.
"Kegiatan ini merupakan bentuk silaturahmi kami dari PDAM kepada para pelanggan yang ada di Kabupaten Kotabaru".tutur Noor Ipansyah selaku direktur PDAM.
Sedangkan untuk IKK Kecamatan akan di adakan undian tersendiri nantinya.
Acara jalan sehat ini baru dilaksanakan pada tahun ini dan insya allah akan dilaksanakan lagi pada tahun depan setiap akhir tahun. Tambahnya.
Dengan menjalin silaturahmi dengan para pelanggan, diharapkan nantinya akan ada keterbukaan informasi antara pelanggan dan PDAM terutama informasi publik.
Selain jalan sehat, juga diselenggarakan senam massal dan juga bersih- bersih lingkungan, dimana panitia menyediakan 5 hadiah berupa uang tunai bagi pengumpul sampah terbanyak.
Sedangkan untuk jalan sehat, panitia menyediakan ratusan hadiah dari yang kecil seperti payung, setrika, rice cooker hingga hadiah besar seperti kipas angin, dispenser, tv, kulkas, mesin cuci dan juga sepeda gunung.
Acara jalan sehat berjalan dengan tertib dan lancar dengan pengawalan Satlantas, Dishubkominfo dan juga dari tim Kesehatan. ( birin )